Penyabab Alergi

Alergi adalah reaksi abnormal dari sistem kekebalan tubuh kita terhadap suatu benda yang umumnya tidak berbahaya bagi sebagian besar orang. Alergi terjadi karena sistem kekebalan tubuh salah mengenali benda yang masuk, yang sebenarnya tidak berbahaya, dianggap berbahaya bagi tubuh kita.

Benda yang menyebabkan alergi disebut alergen. Alergen banyak terdapat di sekitar kita dan masuk ke dalam tubuh dengan berbagai cara, yaitu dapat melalui saluran pernapasan (dihirup), saluran pencernaan (melalui makanan dan minuman), kontak langsung dengan kulit atau selaput lendir mata, melalui gigitan atau sengatan serangga, dan bisa juga melalui suntikan.

Contoh alergen antara lain:
  • kecoa
  • debu 
  • jamur
  • tungau
  • kosmetik
  • sengatan lebah
  • obat-obatan
  • bulu atau serpihan kulit binatang
  • serbuk sari tanaman
  • makanan atau minuman
  • dan lain-lain
 
 
Jadikan hidup kita lebih sehat, bebas penyakit psikosomatis
Copyright © Klinik Hipnoterapi 2014
Blogger Theme by BloggerThemes
Powered by Blogger